Ada sesuatu yang sangat menarik yang saya temukan dari Windows 8 : Laptop Windows 8 saya ternyata bisa menunjukkan geolocation saya secara tepat ! Padahal di laptop saya tidak ada sensor GPSnya !
Ini screen capture dari posisi saya saat ini yang kebetulan sedang berada di kantor.
Hal ini sebenarnya tidak aneh karena Windows 8 memang merupakan lompatan besar dari Windows 7, di mana di dalam Windows 8 sekarang sudah tertanam fitur pendeteksi lokasi melalui pemanfaatan berbagai jenis sensor.
Kita bisa melihat seluruh sensor yang ada di komputer kita melalui device manager :
Terlihat di bawah bahwa di komputer saya saat ini hanya ada satu sensor yaitu “Windows Location Provider”. Harap maklum karena komputer saya ini merupakan laptop jadul yang memang tidak memiliki sensor selengkap tablet modern :(
Sensor
Untuk tablet modern yang khusus dibuat untuk Windows 8 biasanya kita akan bisa melihat berbagai jenis sensor seperti di bawah ini :
- Magnetometer/Compass – akan menunjukkan arah kompas utara/selatan seperti kompas magnet
- Accelerometer – mendeteksi gerakan berputar pada saat alat di posisi vertikal. Akurat untuk gerakan yang lambat. Misalnya digunakan untuk memutar posisi layar secara otomatis meski kita putar-putar perangkat tablet kita, sehingga huruf di layar selalu menghadap ke arah yang benar
- Gyroscope – mendeteksi orientasi, dan gerakan pada saat alat di posisi apapun. Sangat sensitif dan akurat untuk gerakan yang cepat. Misalnya digunakan untuk bermain game ketangkasan dengan mengguncang atau memutar perangkat tablet dengan cepat
- GPS – mendeteksi posisi geografis (geolocation). Misalnya membuat perangkat tablet sebagai alat navigasi peta di kendaraan
- Ambient Light Sensor – mendeteksi situatu cahaya sekitar. Misalnya membuat kecerahan layar yang otomatis sesuai dengan kondisi terang/gelap lingkungan
- Windows Location Provider – memberikan informasi posisi geografis melalui berbagai cara perhitungan matematis
Sensor Fusion
Semua sensor tersebut memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, namun dengan mengkombinasikan seluruh output sensor melalui suatu perhitungan matematika yang sangat canggih yang disebut sebagai “sensor fusion”, kita bisa dapatkan hasil terbaik. Hasil ini bisa dimanfaatkan tidak saja untuk navigasi tetapi juga untuk bermain game dan keperluan lainnya.
Windows Location Provider Sensor
Windows Location Provider merupakan salah satu sensor yang sangat menarik , karena Windows Location Provider mampu memberikan posisi dari perangkat melalui perhitungan matematis dan database :
- WiFi Triangulation – WiFi menggunakan data dari WiFi access point untuk menghitung posisi lintang dan bujur, dan akurasi dalam radius 350 meter. WiFi triangulation hanya bisa dipakai dalam keadaan diam, dan tidak bisa dipakai untuk navigasi kendaraan
- IP Address Resolution – Resolusi alamat IP juga bisa dikalkulasi untuk memberi posisi lintang dan bujur dalam radius 50 kilometer. Posisi lintang dan bujur ini didapatkan melalui aplikasi IP Geolocation yang mengandung data base koordinat lintang dan bujur dari setiap IP Address (publik atau di dalam suatu organisasi). IP address resolution hanya bisa dipakai dalam keadaan diam, dan tidak bisa dipakai untuk navigasi kendaraan
- Cell Phone Tower Triangulation – Di dalam kota yang padat dengan menara BTS/Node-B maka metode ini bisa memberikan tingkat ketelitian di dalam radius 50 meter, namun di luar kota tingkat ketelitian akan menurun (paling buruk sama besar dengan cakupan satu menara). Cell phone tower triangulation bisa digunakan untuk navigasi kendaraan (tetapi kurang teliti karena radius besar)
- GPS – merupakan cara paling akurat di dalam menentukan posisi geografis, dan tingkat akurasi bisa mencapai kurang dari 3 meter. GPS bisa digunakan untuk navigasi kendaraan
Tips bagi yang sering bepergian
Jika anda sering memanfaatkan fasilitas geolocation (misalnya sering menggunakan perangkat tablet anda untuk navigasi), maka sebaiknya anda pilih perangkat tablet yang sudah memiliki modul GPS di dalamnya. Di bawah ini ada beberapa model perangkat laptop/tablet yang sudah memiliki GPS (disusun berdasarkan abjad) :
- Asus Vivo Tab
- Samsung Ativ Tab (juga dilengkapi dengan konektivitas 3G) <- fitur paling lengkap :)
- Sony Vaio Duo 11
No comments:
Post a Comment