Friday, March 13, 2009

Bermain dengan Persamaan Matematika di Microsoft Word 2007

Microsoft Office 2007 memiliki kemampuan untuk menulis formula dengan sangat mudah dan cepat, dan saya akan tunjukkan caranya. Tinggal tekan “Alt =” maka anda akan langsung diberi kotak yang bisa ditulis ini :

image

Coba ketik abc/d dan lihat apa hasilnya :

image

tekan spasi atau enter maka tampilan segera berubah menjadi :

image

Coba ketik yang lebih kompleks, misalnya (a+b)/(c+d) maka hasilnya :

 image

Microsoft Office mengerti bagaimana mengubah cara penulisan yang linear menjadi bentuk yang mudah dibaca manusia.

Coba yang ini : clip_image002 , akan menghasilkan :

clip_image002[4]

Untuk pangkat juga gampang…. coba ketik a^2 + b^2 = c^2 akan menghasilkan :

clip_image002[10]

untuk subscript (index) tinggal tambahkan “_”, misalnya a_0^2+a_1^2+…a_n^2 akan menghasilkan :

clip_image002[12]

bagaimana dengan akar ? simbol akar bisa diketik dengan “\sqrt” (square root), misalnya a=\sqrt (b^2+c^2) akan menghasilkan :

clip_image002[14]

Keren nggak ??? ;))

Cara selain mengetik \sqrt adalah dengan memilih simbol akar dari menu yang tersedia di sebelah atas :

image

Bagaimana kalau mau menulis akar pangkat 3,4,5, atau n ?? pakai ini \cbrt \qdrt atau untuk akar pangkat n bisa pakai \sqrt(n& ….) misalnya tulis ini \sqrt(5&a+b) menghasilkan :

clip_image002[16]

Hebat nggak ???  ;))

Kalau menulis Integral bisa gunakan \int , nah sekarang coba bagaimana menulis persamaan ini :

image

Simbol2 bisa diclick langsung di sini :

image

Atau bisa juga diketik model spt LaTeX : \alpha \beta \gamma dsb…. untuk mendisplay clip_image002[18] dan sebagainya :)

Have fun ….

7 comments:

Anonymous said...

waw!!

baru tau saya. hehehehe

sesorean ini sy pake equation editor buat nulis penurunan matrix transformasi. masih pake model klik-klik mouse. gak nyaman.

Alhamdulillah, ternyata ada cara yg lebih effisien. :)

thanks share-nya pak tony!

nugroho said...

mau tanya pak tony, apa semua kode LaTeX bisa dipake dengan cara ini?

Tony Seno Hartono said...

@Nugroho:
Penulisan matematika di MS Word tidak sepenuhnya compatible dg Latex, namun lebih cepat & efisien.

Anda bisa baca cara penulisan di MS Word dengan lengkap di sini :

http://www.unicode.org/notes/tn28/UTN28-PlainTextMath-v2.pdf

IMW said...

Kalau melihat per rumus mungkin sepertinya menulisnya bisa cepat. Tapi kalau sudah 1 dokumen ada 50 rumus baru terasa bedanya LaTeX dg MS Word. Saya tidak yakin MS Word akan lebih cepat dan lebih efiisen dari LaTeX.

Bagi yang sudah pernah mengalami hal ini, tentu akan merasakan apa yang saya maksudkan. Terutama kalau sudah menggunakan simbol-simbol equation non standard (beragam logic operator, dlsb).

Kalau sudah melayout 1 buku 300 halaman penuh dengan rumus, baru terasa bedanya bung.

a said...

Saya pingin nanya. sekarang saya sedang menulis tugas akhir yang banyak equationnya.

cth :
x = 7y (2.1)

itu gimana cara buatnya ya?? cara buat tulisan 2.1 nya di paling kiri.
kemaren saya gak sengaja bisa disatu dokumen word saya seperti itu (langsung otomatis),

nah sekarang udah gak bisa lagi. gimana caranya?? ada ide?? terima kasih!!

salam,
ditho

Tony Seno Hartono said...

@Ditho -

Maaf saya tidak paham maksud anda... Tulisannya mau seperti apa ? pada dasarnya kita BISA menulis seperti apa saja dengan Word 2007 (atau 2010)....

Apa ada contoh gambar formulanya ? kalau ada saya bisa kasih tahu cara penulisan yang cepat seperti apa.

ampuuun dah said...

waduhh,, lengkapnya pak,, biasanya di mata kuliah statistik ni yang begini :D